PEJABAT SANGADI MODAYAG II BANTU PARA PENGELOLAH BIJI KOPI

  • Feb 09, 2023
  • Tim Digital Pemerintah Desa Modayag II

Pejabat Sangadi Emi Mamonto, S.Pd yang pada akhir tahun 2022 telah resmi menjabat sebagai Pejabat Sangadi Desa Modayag II, langsung menunjukkan sosok Pemimpin yang sayang kepada Masyarakatnya. "Saya akan membantu para Petani lansia yang tangan mereka sering keram untuk mengelolah kopi dengan secara manual, saya buatkan mereka Mesin Sangrai Kopi yang tentu sangat bermanfaat bagi mereka" ujarnya.

Tentu Kepala Desa yang sering sebut orang Mongondow adalah Sangadi akan selalu memprioritaskan penggunaan APBDes tahun 2023 lebih mengutamakan peningkatan Ekonomi Masyarakat, saat di wawancarai oleh Media Desa saat itu. "Tentu pasca Covid-19 seluruh harga sembako, bahan bakar dll melonjak tinggi dan itu Sangat berpengaruh terhadap perekonomian masyarakat. Maka dari saya akan buatkan sebuah pelatihan Penanganan Krisis Pangan dan Miskin Ekstrim bagi Masyarakat untuk menghadapi Krisis Ekonomi sekarang". ujarnya

Tahun 2023 ini memang sudah banyak pengeluhan dari masyarakat mulai dari harga sembako yang naik, bahan bakar bensin yang sangat mempengaruhi Ekonomi Masyarakat. Akan tetapi Pejabat Sangadi yang baru mempunyai Strategi untuk menanganinya, yang pada akhir tahun 2022 sudah dibuktikan dengan membagikan mesin Sangrai Kopi untuk para pelaku usaha Lansia.